Alat Perekam Musik Studio




Untuk membangun sebuah studio musik, Alat perekam musik studio yang anda akan butuhkan antara lain adalah :

Software

Untuk membuat sebuah studio musik, salah satu jenis software yang akan anda butuhkan adalah DAW. Apa itu DAW? DAW merupakan singkatan dari Digital Sudio Workspace. Ini merupakan sebuah software atau perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan rekam, edit, atau mixing dan mastering dari lagu atau track yang direkam.  Untuk anda yang membutuhkan software ini anda bisa mencari banyak referensi di internet.

Hardware

Selain membutuhkan software tentu ada banyak hardware yang akan anda butuhkan antara lain adalah :

·  CPU
Pertama yang anda perlukan untuk membangun sebuah studio musik adalah CPU beserta dengan kelengkapannya seperti monitor, mouse dan lain-lainnya. CPU ini diperlukan untuk membantu anda mengelola musik dengan DAW secara lebih mudah
·  Microfon
Selain membutuhkan CPU sebagai alat untuk mengolah, anda juga akan membutuhkan alat perekam, salah satu alat perekamnya adalah microfon. Mic bertugas untuk menangkap sinyal suara dari sumber suara anda. Baik itu vokal atupun instrumen.
·  Audio interface
Setelah suara ditangkap, suara akan diolah di komputer. Untuk memindahkan suara yang ditangkap ke tempat penyimpanan dan kemudian diolah dengan menggunakan DAW maka dibutuhkan interface. Oleh karena itu ketika membangun sebuah Alat perekam musik studio anda akan membutuhkan Audio Interface
·  Speaker
Setelah sumber suara direkam, dipindahkan dan di olah dengan menggunakan DAW maka hal selanjutnya adalah mempertunjukkan speaker pada penghuni studio untuk mendengarkan hasil rekaman. Untuk membantu mendengarkan hasil suara ini maka akan dibutuhkan speaker. Untuk memilih spesifikasi speaker yang tempat untuk studio musik maka anda mencarinya pada artikel kami yang lain.

Selain alat yang disebutkan sebelumnya, masih ada alat-alat lain yang tentu akan anda butuhkan seperti headphone, mic stand, mic jack dan masih banyak lagi yang lainnya. Tapi jika anda ingin membuat studio musik yang minim pengeluaran setidaknya Alat perekam musik studio  yang disebutkan di atas akan mencukupi kebutuhan anda. 

Ingin mencari speaker aktif terbaik bisa cek disini.

Komentar